Pertama kali masuk area pantai ini, terlihat cukup berbeda dengan pantai-pantai lainnya yang ada di sekitar Gunung Kidul. Perbedaan paling mencolok adalah begitu banyaknya patung-patung batu seperti yang sering kita jumpai di pulau Bali. Eh, ternyata di situ memang sebuah Pura yang dijadikan tempat upacara keagamaan.
Pantai Ngobaran lokasinya berdekatan dengan Pantai Ngerenehan yang menjadi base campnya perahu-perahu tradisional milik nelayan dari desa-desa sekitar. Menurut saya sih, akses paling enak, kalau ingin ke Pantai Ngobaran adalah dari arah Pantai Parang Tritis. Jalannya mulus, lebar dan sepi (saya hari minggu lewat jalur ini, sepiiii sekali) dan pemandangan di sekitar perjalanan sangat indah. Kita menyusur kawasan pantai selatan mulai dari Parang Tritis sampai Panggang. Lalu ambil jalur ke arah Septosari dan selanjutnya tinggal arahkan ke Pantai Ngerenehan dan Ngobaran.
Keunikan pantai Ngobaran adalah adanya bukit-bukit batu karang yang buesar dan indah. Kita bisa turun ke dasar bukit karang dan menikmati kerasnya hempasan ombak besar khas pantai selatan ketika menghantam bagian bawah dinding karang. Pantai ini juga memiliki hamparan pasir putih yang lumayan nyaman untuk bermain. Walaupun tidak terlalu panjang (mungkin sekitar 200m), tetapi hamparan pasir putih yang diapit oleh dua bukit karang ini, memberi sensasi tersendiri. Pokoknya, pantai Ngobaran ini, cocok untuk anda yang suka berpetualang ke daerah yang masih eksotis.
Untuk anda yang hobi fotografi. Banyak sekali subjek foto menarik dan dapat dijadikan untuk koleksi foto-foto landscape andalan. Siapkan lensa sudut lebar anda, kalau ingin melahap semua bukit-bukit karang yang ada. Berjalan menyusur area ini, kita akan menemukan banyak sekali sudut pandang yang indah.
Title Post: Pantai Ngobaran,Yogyakarta
Rating: 100% based on 99998 ratings.
Author: Unknown
Terimakasih sudah berkunjung di blog info umum kita , Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar
Rating: 100% based on 99998 ratings.
Author: Unknown
Terimakasih sudah berkunjung di blog info umum kita , Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar
0 komentar:
Posting Komentar